SELAMAT DATANG Di BLOG SAYA

Rabu, 04 Desember 2013

Getuk Pisang


Buat teman-teman yang berkunjung ke Kediri, jangan lupa membeli gethuk pisang sebagai oleh-oleh keluarga dirumah. Gethuk pisang bisa dibeli di toko khusus oleh-oleh Kediri, lapak-lapak yang berjajar di tepi jalan raya maupun pedagang asongan. Selain mempunyai citarasa perpaduan antara manis dan asam dan juga aroma nya yang khas.
Harganyapun juga tidak begitu mahal, cukup dengan Rp. 2500,- sampai Rp. 5000,- aja . Tergantung besar kecilnya ukuran gethuk yang dibeli.

Tahu Takwa


Kalau jalan-jalan ke kota Kediri, tak lengkap rasanya tanpa mencicipi tahu ini. Tahu takwa nanmanya, menjadi salah satu oleh-oleh wajib bagi Anda yang sedang bertandang ke kota kediri. Tahu takwa atau tahu kuning Kediri memiliki tekstur yang kenyal dan lembut kalau di makan. Rasanya gurih dan tidak ada rasa asam sama sekali. Kalau di goreng, bagian luar kering renyah namun tetap lembut di bagian dalamnya. Karena rasanya kenyal gurih tahu ini biasanya dipotong kecil ditumis dengan tauge dan kucai. Atau dipakai untuk campuran bakmie ayam.Warna kuning pada tahu menggunakan pewarna alami yang berasal dari kunyit. Pada saat tahu putih sudah di bentuk barulah direbus dalam larutan kunyit dan garam. Sehingga tanpa di goreng pun tahu takwa sudah bisa dimakan, karena proses perebusannya membuat tahu ini matang.

Kalau Anda sedang berada di kota Kediri, pastikan tahu takwa menjadi oleh-oleh untuk keluarga di rumah.
Selain enak di lidah, makanan khas ini juga terjangkau di kantong, dengan Rp.15.000,- anda dapat membawa pulang 10 biji tahu takwa

Selasa, 03 Desember 2013

soto ayam tamanan

Di Kediri banyak tempat depot ataupun warung soto yang enak, mulai yang kelas ekonomi sampai yang kelas bisnis. Ada soto ayam ada juga soto daging. Untuk soto ayam kelas ekonomi yang paling ngetop adalah soto ayam tamanan, Rasanya sesuai lidah dan harganya sesuai kantong. Harga Permangkok soto cumaRp. 4.000,- itu udah cukup bikin kenyang, tapi kalo yang doyan makan bisa nambah sampai 3 mangkok juga. Menu tambahan yang disediakan diantaranya krupuk kulit, dan sate telur puyuh sebagai teman makan soto.

Pecel Tumpang

http://www.wisatapanorama.com/wp-content/uploads/2013/11/sambel-tumpang-pecel.jpg
Nasi Pecel Tumpang adalah makanan khas daerah Kediri yang Biasanya disajikan hanya dengan nasi dan kuah sambel tumpangnya + sambel pecel dengan lauk peyek dan juga tempe/tahu. Tetapi jika anda kurang puas tersedia juga bermacam-macam pilihan lauk yang bisa anda pesan sesuai selera seperti sate telur puyuh, sate jeroan ati, empal, perkedel, telur goreng dan juga ayam goreng. Tentu saja harga sesuai dengan banyaknya lauk yang diambil.
Jika anda berjalan-jalan ke Kota Kediri pada malam hari, belum lengkap jika tidak mengunjungi warung lesehan nasi pecel dan nasi tumpang.Sembari makan pecel tumpang kita bisa menikmati lalu lalang kendaraan yang berjalan lambat di sepanjang Jalan Dhoho. Walaupun di sajikan di depan toko, tapi jangan salah kalo para penikmat Nasi Tumpang ini berasal dari semua golongan. Bahkan tidak jarang ada mobil mewah parkir yang sengaja ingin menikmati Nasi Tumpang Pecel ini walaupun rela lesehan di depan toko. Tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk menikmati makanannya hanya mengeluarkan Rp.5000,- anda sudah mendapatkan satu pincuk pecel tumpang, 1 gelas teh anget atau es teh dan sisanya bisa buat parkir.